Wednesday, February 23, 2011

Andragogi

PERENCANAAN PENDIDIKAN ORANG DEWASA (POD)


Dalam perencanaan pendidikan orang dewasa terdapat beberapa komponen, yaitu :
  
1.       Adanya peserta didik 
2.     Memiliki tujuan belajar 
3.     Adanya sumber belajar (pembimbing) 
4.    Memiliki kurikulum. 
5.     Adanya organisasi Pelaksana 
6.    Kondisi masyarakat setempat 
7.     Kemanfaatan langsung 
8.     Struktur organisasi

Sejalan dengan perkembangan pendidikan orang dewasa saat ini banyak pendidikan yang menggunakan metode partisipatif, yaitu dimana semua pihak yang terkait dalam pendidikan dilibatkan dalam proses pendidikan mulai dari perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasinya.
Dalam perencanaan pendidikan orang dewasa ini juga dibutuhka rancangan pendidikan dan juga rancangan pengajaran agar proses belajar mengajar pengajaran orang dewasa ini berjalan dengan lancar.

Adapun rancangan pengajaran tersebut adalah :
  
a.    Identifikasi Tujuan Umum Pengajaran 
b.    Melakukan Analisis Pengajaran 
c.      Identifikasi Tingkah Laku Dasar dan Ciri-Ciri Peserta Didik 
d.    Merumuskan Tujuan Performansi 
e.     Mengembangkan Butir-Butir Tes Acuan Patokan 
f.       Mengembangkan Strategi Pengajaran 
g.    Mengembangkan dan Memilih Materi Pengajaran 
h.    Merancang dan Melakukan Evaluasi Formatif 
i.       Merevisi Materi Pengajaran 
j.       Merancang dan Melakukan Evaluasi Sumatif

METODE PENDIDIKAN ORANG DEWASA (POD)

Pada pendidikan orang dewasa juga banyak ditemukan beberapa metode dalam pembelajaran. Metode pendidikan orang dewasa kini dapat ditinjau dari dus sudut pandang yaitu kontinum proses belajar dan jenis pertemuan yang dilakukan dalam pendidikan orang dewasa.
          Dalam pemilihan jenis pertemuan ada beberapa jenis pertemuan yang disajikan dan dapat dipilih sesuai keinginan, yaitu :

          1.       Instituisi
 - Orang-orang yang tertarik dalam bidang khusus. 

2.     Konvensi
  -Kumpulan dari peserta untuk mendiskusikan dan memikirkan ide-ide yang dapat memperkuat organisasi

 3.     Konferensi
    -Pertemuan dalam kelompok besar maupun kelompok kecil

 4.    Lokakarya
 - Pertemuan orang yang bekerja sama dalam kelompok kecil 

5.     Seminar
   -Jumlah peserta tergolong sedikit, biasanya hanya mencapai kurang lebih 50 orang

 6.    Kursus Kilat
   -Merupakan instituisi yang sangat intensif selama satu hari atau lebih tentang beberapa subjek khusus

 7.     Kuliah Bersambung
  -Suatu rangkaian penyajian yang diberikan oleh dosen dengan periode waktu satu kali per hari, satu kali per minggu, atau bahkan satu kali per bulan. 

8.     Kelas Formal
  -Seperti sekolah pada umumnya 

9.    Diskusi Terbuka
  -Individu berperan aktif dalam proses kelompok untuk memanfaatkan teknik secara penuh

Sumber : Suprijanto, H. (2007). Pendidikan Orang Dewasa; dari teori hingga aplikasi. Jakarta: Bumi Aksara.

No comments: